Kapolres Dairi Lakukan Kunker ke Mapolsek Parongil -->
AYO IKUTI PROTOKOL KESEHATAN - CEGAH PENYEBARAN COVID-19 DIMULAI DARI DIRI KITA SENDIRI

Iklan

Kapolres Dairi Lakukan Kunker ke Mapolsek Parongil

Rabu, 11 Mei 2022



Dairi-sumutpos.Id:Kapolres Dairi Akbp Wahyudi Rahman, SH, S.I.K, MM bersama rombongan lakukan Kunjungan kerja Di Mapolsek Parongil Jalan Sisingamangaraja Kelurahan Parongil Silima Pungga-pungga Kabupaten Dairi, Rabu (11-05-2022)

Kegiatan Kunjungan Kerja Kapolres Dairi dan Rombongan memonitor kesiapsiagaan Personil Polsek Parongil pada masa situasi Pandemi Covid-19 dalam pelaksanaan tugas yang diemban setiap harinya yang mana pada kegiatan tersebut diawali dengan Laporan Kapolsek parongil Akp HP. Purba*Kepada Kapolres Dairi terkait Situasi Kamtibmas selama 1x24 Jam di Wilayah Hukum Polsek Parongil.

Dalam kunjungan tersebut Kapolres Dairi Akbp Wahyudi Rahman, S.H S.I.K, M.M mengawali kunjungan dengan memimpin pelaksanaan apel di Mapolsek Parongil.

Dimana dalam kegiatan apel pagi Kapolres Dairi mengucapkan rasa sukur dan terimakasih kepada seluruh personil Polsek Parongil atas pelaksanaan tugas dengan baik.

Dan Saling mengingatkan dan menegur kepada rekan kerja apabila ada melenceng dan salah dalam pelaksanaan tugas serta tetap laksanakan tugas dengan baik dan bantu kebijakan dari Kapolsek serta kebijakan dari pimpinan Intitusi Polri.

Apabila terjadi suatu kejadian segera Lakukan tindakan Preventif dan lakukan problem solving yang baik.

Tetap Waspada dengan penjagan Tahanan, Pengguna senjata api dan tetap jaga kebersihan Mako tempat kita bekerja.



"Hindari Narkoba dan Pelanggaran sekecil apapun yang dapat merugikan diri sendiri dan institusi Polri" ucap Wahyudi

Tampak Hadir dalam melaksanakan kegiatan kunjungan kerja tersebut Kasat Intelkam Polres Dairi Akp Pollin B. Damanik, S.H, Kasat Samapta Polres Dairi Akp Tugono, S.H, Kasi Propam Polres Dairi *Ipda Sahat Panjaitan, Kasi Humas polres Dairi Iptu Doni Saleh dan Personil Binmas Dan Sat Sabhara serta Personil Staf Humas polres Dairi.

Selanjutnya Kapolres Dairi Akbp Wahyudi Rahman, S.H, S.I.K, M.M melakukan pengecekan Kebersihan Mako dan Cek Ruang Tahanan Polsek Parongil.

Diakhir Kegiatan Kapolres Dairi berpesan kepada seluruh personil Polsek Parongil agar selalu menjaga kesehatan dan selalu semangat dalam tugas yang diemban, demi terwujudnyanya Sitkamtibmas yang aman dan kondusif khususnya di Wilayah Hukum Polsek Parongil.(Red-SP.ID/CS)