(Image/Gambar) : Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga saat blusukan di pasar Kerasaan.
Simalungun - Sumutpos.id : Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga, S.H.,M.H. melakukan blusukan ke pasar/pajak di kawasan Kerasaan, Kecamatan Pematang Bandar, Kabupaten Simalungun, Sumut, Minggu, (6/3/2022).
Dalam kesempatan tersebut, Bupati menegur pengelola pasar untuk memperbaiki dan membersihkan pasar. Hal itu di karenakan banyak penyumbatan (sampah) di dalam selokan air maupun di gorong-gorong, yang menyebabkan menumpukknya sampah dan menghambat aliran air.
Boru Gultom salah seoarang pedagang di pasar tersebut yang saat itu berada di lokasi mengatakan bahwa pedagang di pasar Kerasaan setiap hari di kenai biaya kebersihan.
"Kami setiap hari diminta biaya sebesar Rp. 2.000,- untuk kebersihan, tetapi sampah masih menumpuk. Bahkan para pedagang sampai tersengat kalajengking karna sampah yang menumpuk," ujar br Gultom
Mendengar keluhan pedagang tersebut, Bupati Simalungun perintahkan kepada lurah dan camat setempat, untuk melakukan perbaikan secepatnya.
"Upayakan akhir bulan 3 ini, semua harus sudah selesai. Supaya semua pedagang bisa nyaman dalam melakukan proses jual beli disini," tegas Bupati.
Selain itu, Bupati mengingatkan kepada pengelola pasar untuk mengatur lokasi para pedagang.
"Semisal pedagang pisau harus disitulah pedagang pisau semua satu lokasi, atau pedagang baju satu lokasi juga, sehingga para pembeli/pengunjung juga tau dimana letak-letak para pedagang yang ingin dikunjungi para pembeli," kata Bupati.(Red-SP.ID/FIS)