Dibulan Suci Ramadhan, PTPN III Kebun Bangun Masih Tetap Rusaki Pekarangan Rumah Warga -->
AYO IKUTI PROTOKOL KESEHATAN - CEGAH PENYEBARAN COVID-19 DIMULAI DARI DIRI KITA SENDIRI

Iklan

Dibulan Suci Ramadhan, PTPN III Kebun Bangun Masih Tetap Rusaki Pekarangan Rumah Warga

Kamis, 23 Maret 2023















Kampung Baru (23/03/23) Sumutpos.id:Suasana pagi Kampung Baru,di Kelurahan Gurilla yang semula tenang tiba-tiba berubah menjadi ricuh. Hal ini disebabkan oleh alat berat excavator PTPN III Kebun Bangun yang dikawal oleh satpam, papam dan masyarakat yang diperkerjakan oleh PTPN III melakukan pengerusakan dihalaman warga yang masih menolak tali asih. Pengerusakan terjadi saat pemilik rumah yang akrab dipanggil Mak Indah sedang pergi mencari nafkah dan rumah dalam keadaan kosong. 

Pantauan dari awak media di lapangan, akibat dari pengerusakan ini terjadi adu mulut antara masyarakat Kampung Baru dengan satpam PTPN  III, adu mulut berakhir setelah papam mengajak para satpam untuk menjauh dari pemukiman warga. 

Ketua FUTASI Tiomerli Sitinjak sangat menyesalkan tindakan pengerusakan yang dilakukan pihak PTPN III, apalagi bulan ini adalah bulan suci ramadan dan hari pertama puasa. Ia berharap agar pihak PTPN III tidak lagi mengganggu kenyamana warga Kampung Baru yang masih bertahan di lokasi. Ketua Futasi sangat mengharapkan kehadiran DPRD dan Walikota Pematang Siantar hadir ditengah konflik antara masyarakat Kampung Baru dan PTPN III, karna permasalahan ini sudah berlarut-larut selama 6 bulan semenjak okupasi pertama, tutupnya. (Red-SP.ID/JS)