Muslim Motor Club Berbagi Tali Asih Dengan Masyarakat Kurang Mampu di Jumat Barokah -->
AYO IKUTI PROTOKOL KESEHATAN - CEGAH PENYEBARAN COVID-19 DIMULAI DARI DIRI KITA SENDIRI

Iklan

Muslim Motor Club Berbagi Tali Asih Dengan Masyarakat Kurang Mampu di Jumat Barokah

Jumat, 24 September 2021

(Image/Gambar) : Komunitas Muslim Motor Club (MMC) mengadakan kegiatan berbagi tali asih, membagikan sarapan pagi dengan warga kurang mampu di Jum'at Barokah. 

Medan - Sumutpos.id : 
Muslim Motor Club adalah sebuah Komunitas para pengendara motor khususnya umat Muslim, yang di Ketuai oleh Abdul Jalil, Sekretaris Erick Iswandi dan Bendahara Salfian Piliang.


Keberadaan Komunitas Muslim Motor Club ini sedari awal didirikannya memang bertujuan untuk saling mempererat tali silaturahmi bagi sesama anggota, dan selain itu komunitas pengendara sepeda motor ini pun sekaligus ingin merubah citra/image, dimana para (Bikers) sebutan untuk para gank pengendara motor, dimana apabila sudah berkumpul ramai-ramai, selalu melakukan aktivitas negatif seperti kebut-kebutan, ugal-ugalan di jalan raya, bahkan melakukan kejahatan BEGAL Motor, demikian anggapan sebagian warga masyarakat selama ini.

MMC (Muslim Motor Club) membuktikan bahwa Tidak semua Komunitas sepedamotor seperti bayangan sebagian besar masyarakat tentang hal-hal yang negatif saja, tepatnya hari Jumat (24/09/21), komunitas Bikers yang menamakan dirinya Muslim Motor Club (MMC) ini mengadakan aktifitas berbagi tali asih dengan membagikan sarapan pagi kepada sebagian warga masyarakat kurang mampu khususnya para tukang becak, Ojol, di seputaran Jln Laksana simpang Jln Utama, Kel. Kotamatsum IV, Kec. Medan area.

(Image/Gambar) : Kegiatan berbagi tali asih dengan membagikan sarapan pagi oleh MMC (Muslim Motor club) kepada para warga kurang mampu, khususnya seperti tukang becak, Ojol, di seputaran Jln Laksana simpang Jln Utama, Kel. Kotamatsum IV.

Sekretaris Muslim Motor Club (MMC) Erick Iswandi, ketika dikonfirmasi awak media Sumutpos.id, mengatakan bahwa Kegiatan yang dilaksanakan oleh Komunitas ini semata-mata karena Kami ingin berbagi dan bersedekah kepada para warga yang kurang mampu, Dimana di dalam ajaran agama Islam, diajarkan dan sangat disunahkan bagi umat yang mampu untuk membantu yang kurang mampu.

Menutup penjelasannya kepada awak media, Erick berkata sambil mengutip dari salah satu ayat yang ada di Kitab suci Al Qur'an "Dan apa saja yang Kamu Infaq dan Sedekahkan di jalan kebajikan, maka Allah akan menggantinya berkali-kali lipat, dan Dia lah pemberi Rizki yang terbaik (QS. Saba : 34-39). (Red-SP.ID/01)