Tingkatkan Kemampuan Bela Diri Polri, Sat Samapta Polres Dairi Gelar Latihan Rutin -->
AYO IKUTI PROTOKOL KESEHATAN - CEGAH PENYEBARAN COVID-19 DIMULAI DARI DIRI KITA SENDIRI

Pengikut


Iklan

Tingkatkan Kemampuan Bela Diri Polri, Sat Samapta Polres Dairi Gelar Latihan Rutin

Rabu, 06 Maret 2024



DAIRI // sumutpos.id : Guna meningkatkan kemampuan dan keterampilan bela diri personil Sat Samapta Polres Dairi gelar latihan beladiri Polri di lapangan Apel Mapolres Dairi, Rabu (06/03/2024)


Latihan ini dipimpin Lansung oleh KBO Samapta Polres Dairi IPTU JP. Karosekali sebagai Instruktur Pelatih.


Kapolres Dairi AKBP Agus Bahari, P.A., SIK, SH, M.Si Mengatakan,Kegiatan bela diri Polri ini adalah kemampuan anggota Polri mempertahankan diri atau melindungi orang lain dari serangan pihak lain dengan menggunakan teknik-teknik menghindar, menangkis dan bila perlu menyerang balik, baik dengan tangan kosong maupun alat untuk melumpuhkan lawan, guna melindungi, mengayomi, melayani masyarakat.


“Dalam mengantisipasi tindak pidana kriminalitas yang tentunya ini adalah tugas Sebagai anggota Polri, kegiatan rutin beladiri dilaksanakan Sat Samapta akan terus dilaksanakan guna bertujuan meningkatkan keterampilan dan kesiapsiagaan anggota,” Ucapnya Agus Bahari.






Selaku anggota Polri sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat harus dibekali kemampuan bela diri Polri. Bela diri ini sangat penting bagi anggota dengan menggunakan tangan kosong, tongkat, borgol dan senjata api merupakan pilihan paling akhir anggota Polri untuk melumpuhkan pelaku kejahatan.


“Dengan adanya kegiatan rutin beladiri, baik fisik maupun teknik diharapkan anggota dapat profesional dalam bertindak dilapangan secara terarah dan terukur guna menjamin situasi kamtibmas yang aman serta nyaman bagi masyarakat kabupaten Dairi” Tutupnya Agus Bahari.





(Red-SP.ID/CS)