HUMANIS, RENDAH HATI ADALAH KARAKTER TUANI LUMBANTOBING -->
AYO IKUTI PROTOKOL KESEHATAN - CEGAH PENYEBARAN COVID-19 DIMULAI DARI DIRI KITA SENDIRI

Pengikut


Iklan

HUMANIS, RENDAH HATI ADALAH KARAKTER TUANI LUMBANTOBING

Rabu, 14 Juni 2023

 


Toba-Sumutpos.id:Drs.Tuani Lumbantobing M.Si.  melaksanaan Reses III Tahun Sidang IV Tahun 2022-2023 DPRD Provinsi Sumatera Utara, reses diadakan di Kabupaten Toba mulai hari ini  Rabu 14/6/23 sampai dengan Sabtu 17/4/23.


Drs. Tuani Lumbantobing M. Si adalah Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sumatra Utara dari Daerah Pemilihan Sembilan (DAPIL- IX). Dimana Dapil IX melingkupi Kabupaten Tapanuli Tengah, Tapanuli Utara, Kabupaten Toba, Samosir, Humbang Hasundutan dan Kota Sibolga. 



Sebagai Anggota Dewan yang memahami, mengerti tugas dan fungsinya sebagai wakil rakyat, hadir di Kabupaten Toba melaksanakan reses untuk mendengar dan menampung aspirasi warga konstituennya, sebagai  tanggung jawaban moral dan tanggung politis  sebagaimana telah diatur dalam undang undang.


 Reses kali ini dilaksanakan di Sepuluh Desa yakni Desa Meat, Tangga batu, Sibarani sitakkola, Sigumpar, Sianipar sihail-hail, Siboruon, Balige II, Lumban gaol, Bonana dolok II, dan Hutadame, yang akan dilaksanakan selama empat hari. 


Kehadiran Drs. Tuani di Desa Meat di sambut dengan rasa syukur dan haru oleh warga Desa, karena pa.dewan tampil dengan karakter yang sangat rendah hati dan memiliki sikap humanis, hal ini disampaikan oleh tokoh masyarakat G. Sianipar. Di tepian Danau Toba Dusun Simanjuntak Desa Meat, Kecamatan Tampahan, Kabupaten Toba Rabu (14/6/23). 


Hal senada juga disampaikan oleh kepala Desa Meat Jandri Simanjuntak saat memberi kata sambutan dan  menyampaikan permohonan 

kepada Pa. Dewan. Adapun permohonon warga meat disampaikan melalui proposal kelompok tani,  kelompok nelayan dan kelompok tenun. Semua kelompok ini sudah berbadan hukum. 



Jandri Simanjuntak dengan semangat mengatakan bahwa Desa Meat adalah Desa yang memiliki sumber daya alam dan sumber daya manusia yang dapat diandalkan, karena Desa kami di kelilingi pegunungan dan sungai serta tepian danau toba, inilah alasan sehingga Desa Meat di tetapkan sebagai Desa skala prioritas untuk menunjak parawisata di Kab.Toba, bahkan kelompok tani kami dan kelompok tenun menghasilkan beras terbaik dan tenunan ulos. Di Kabupaten Toba kami 3 kali juara sebagai Desa produktif, seru kades. 


Menjawab semua permohonan warga Drs. Tuani Lumbantobing berjanji akan memperjuangkannya dan berjuang agar Desa ini menjadi Desa yang makmur.  Saya kagum akan keindahan alamnya sungguh memiliki potensi alam yang luar biasa indah sehingga jika di kelola dengan baik dan benar akan menjadi daerah parawisata yang hebat katanya.


Kelola adalah kata kunci untuk sukses karena itu kuasai semua sumber dan kelola sekali lagi KELOLA dengan profesional, jangan menyerah akan keadaan, jangan tinggal dalam zona nyaman, ayo keluar dari pemikiran lama mari berubah dalam segala hal, ayo OUT OF THE BOKS seru Pa. Dewan mengakhirinya. (Red-SP.ID/DS)