Samosir-Sumutpos.id:Jembatan Aek Tano Ponggol yang berada dikecamatan pangururan kabupaten samosir merupakan salah satu ikon wajah kawasan strategis pariwisata nasional. Pasca dibukanya akses untuk jalan umum, tak jarang juga jembatan ini disinggahi wisatawan ataupun masyarakat lokal untuk mengambil foto diri.
Jembatan senilai Rp.157 Milliar, yang menghubungkan pulau sumatera dan pulau samosir ini terkesan horor pada suatu malam (01/3). Disampaikan kan seorang pelancong yang enggan menyebutkan namanya: "Terkesan horor jembatan ini kalau tidak dinyalakan lampunya".
Tak mau kalah dengan pelancong, wartawan sumutpos. Id melakukan pengamatan. ternyata benar, bahwa arus listrik yang menyalakan lampu-lampu yang menghiasai ornamen dalihan natolu beberapa hari sebelumnya terang, kini menjadi gelap gulita seketika.
Dua dan tiga hari kemudian untuk kepastian pengamatan, wartawan sumutpos. Id kembali mendokumentasikan suasana gelap di jembatan aek tano ponggol pada (04/3).
Sampai berita ini dilansir ke redaksi, staff PUPR sumatera utara belum memberikan jawaban saat dikonfirmasi melalui selulernya. [Red-SP.ID/Tampoe/17]