Siswa-siswi SDN:050711 Pasar Gunung Adakan Acara Pentas Seni -->
AYO IKUTI PROTOKOL KESEHATAN - CEGAH PENYEBARAN COVID-19 DIMULAI DARI DIRI KITA SENDIRI

Iklan

Siswa-siswi SDN:050711 Pasar Gunung Adakan Acara Pentas Seni

Minggu, 05 Februari 2023

 


Langkat-Sumutpos.id: Siswa-siswi SDN:050711 Pasar Gunung Kecamatan Secanggang Kabupaten Langkat Sumatera Utara adakan Pentas Seni Budaya di halaman SDN:050711 Pasar Gunung Sabtu malam-04/02/2023 pukul:8,00 Wib sampai dengan selesai, dengan di laksanakanya acara pentas seni ini guna untuk mengenal seni tarian-tarian budaya di masing-masing daerah.


Dalam keteranganya kepada awak media Ka.SDN:050711 Bapak Arifudin.S.Pd mengatakan bahwa, Seharusnya acara ini kita adakan setelah selesai acara.pembagian Rapor, tapi mengingat saat itu cuaca terus hujan dan kondisi halaman Sekolahpun becek tidak layak untuk dijadikan lokasi acara tersebut maka di undur dan dilaksanakan pada malam hari ini ujar pak Arifuddin.S.Pd di ruang kerjanya saat sedang.berjalanya acara tersebut.


Lebih lanjut Bapak Arifuddin mengatakan bahwa, Dengan diselenggarakannya acara Pentas Seni budaya ini para siswa-siswi tidak hanya mengenal seni budaya dari masing-masing daerah tapi setidaknya pernah mempelajari jenis tariannya yang diajarkan oleh guru bidang kesenian disekolah ya.

Pak Arifuddin selaku Kepala Sekolah di SDN tersebut terus berupaya memajukan untuk mencerdaskan para siswa-siswinya dalam pelajaran dan pengetahuannya, Sehingga ilmu yang didapatkan oleh siswa-siswinya seimbang atau setara, oleh karenanya pak Arifuddin selalu mengingatkan kepada masing-masing gurunya untuk harus lebih giat membimbing, mengajarkan para muridnya sesuai dengan bidangnya masing-masing.


Selain daripada acara Pentas Seni berbagai daerah juga dilaksanakan perlombaan membaca ayat surat Annabah dan arrahman. Hadir dalam acara tersebut, Kepala Sekolah SDN:050711 Bapak Arifuddin.S.Pd, Lurah Kelurahan Hinai Kiri Bapak Aliansi, Para Dewan Guru SDN:050711 Pasar Gunung, tokoh Agama dan tokoh masyarakat Kelurahan Hinai Kiri. Panitia pelaksanaan Acara tersebut Bapak Arianto.***(Red-SP.ID/Jamal)