Pemko Pematangsiantar Ikuti Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Melalui Vidio Conference -->
AYO IKUTI PROTOKOL KESEHATAN - CEGAH PENYEBARAN COVID-19 DIMULAI DARI DIRI KITA SENDIRI

Pengikut


Iklan

Pemko Pematangsiantar Ikuti Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Melalui Vidio Conference

Sabtu, 02 Oktober 2021

 

(Image/Gambar) : Peringatan Hari Kesaktian Pancasila melalui vidcon di ruang Command Center Pemko Pematangsiantar.


Pematangsiantar - Sumutpos.id : Pemerintah kota Pematangsiantar turut mengikuti peringatan Hari Kesaktian Pancasila tahun 2021 melalui video conference.


Diwakili asisten III dan juga Plh Sekda Pemko Pematangsiantar Drs.Pardamean Silaen MSi kegiatan upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila diikuti dari ruang Command Center Pemko Pematangsiantar, Jumat (1/10/2021).


Hari Kesaktian Pancasila 1 Oktober ini diperingati untuk mengingatkan masyarakat tentang Ideologi Pancasila yang tak bisa digantikan oleh paham apapun. Bertindak selaku  pemimpin upacara Bapak Presiden RI Bspak Ir.Joko Widodo yang digelar di Monumen Pancasila Sakti, Lubang Buaya, Jakarta Timur.


Acara tersebut turut diikuti Staf Ahli Ibu Dra Happy Oikumenis Daely, Kaban Kesbangpol Sofie Megawarni S. STP, Kabag Protokol dan, Komunikasi Pimpinan Mardiana SH serta Camat Siantar Barat Pardomuan Nasution. (Red-SP.ID FIS).